Minggu, 19 Februari 2012


RASI BINTANG DAN MITOLOGI
YUNANI

Secara istilah Bintang adalah benda langit yang memancarkan cahaya sendiri.jenis bintang itu banyak sekali yaitu zodiak dan rasi bintang.nah kali ini saya akan membahas rasi bintang.
Rasi Bintang adalah sekelompok bintang yang tampak berhubungan membentuk suatu konfigurasi khusus.Rasi Bintang menurut jenisnya ada 4 yaitu antara lain:


Rasi Bintang Pari
             Rasi Bintang Pari atau Gubug Penceng adalah rasi bintang yang dapat dipakai
sebagai petunjuk arah selatan,dengan cara menghubungkan bintang yang satu
dengan bintang lainnya.


Rasi Bintang Biduk
              Rasi Bintang Biduk atau Beruang Besar dan Pedati Sungsang gunanya sebagai petunjuk arah utara.


Rasi Bintang Kalajengking
              Rasi Bintang Kalajengking atau Kepala Doyong terdapat bintang berwarna merah yang
disebut Bintang Antares atau Jaka Belek.Rasi Bintang Kalajengking gunanya
sebagai petunjuk dan muncul dari arah tenggara.

Rasi Bintang Orion
Rasi Bintang Orion atau Bintang Belantik dan Bintang Waluku gunanya dapat dipakai
para petani sebagai petunjuk mulainya panen/bercocok tanam.Rasi Bintang Orion
ini muncul pada waktu subuh dan selalu muncul dari arah timur.
dan masih banyak rasi bintang lainnya yaitu zodiak antara lain:
1.AQUARIUS
2.ARIES 
3.CANCER 
4.CARPICORN 
5.GEMINI 
6.LIBRA
7.LEO
8.PISCES
9.SAGITARIUS
10.SCORPIO
11.TAURUS
12.VIRGO 
tapi pada tahun ini zodiak terdapat 13 yaitu salah satu bintang baru yang bernama OPIUCHUS.yap,ini adalah zodiak baru.
Mitologi Yunani adalah sekumpulan mitos dan legenda yang berasal dari Yunani Kuno dan berisi kisah-kisah mengenai dewa dan pahlawansifat dunia, dan asal usul serta makna dari praktik ritual dan kultus orang Yunani Kuno. Mitologi Yunani merupakan bagian dari agama di Yunani Kuno.
        Kebanyakan dewa Yunani digambarkan seperti manusia, dilahirkan namun tak akan tua, kebal terhadap apapun, bisa tak terlihat, dan tiap dewa mempunyai karakteristik tersendiri. Karena itu, para dewa juga memiliki nama-nama gelar untuk tiap karakternya, yang mungkin lebih dari satu. Dewa-dewi ini kadang-kadang membantu manusia, dan bahkan menjalin hubungan cinta dengan manusia yang menghasilkan anak, yang merupakan setengah manusia setengah dewa. Anak-anak itulah yang kemudian dikenal sebagai pahlawan.
        Mitologi Yunani secara eksplisit terdapat dalam kumpulan cerita dan karya seni Yunani Kuno, seperti pada lukisan vas dan benda-benda ritual untuk dewa. Mitologi Yunani menjelaskan asal mula dunia serta menceritakan kehidupan dan petualangan berbagai dewa, dewi, pahlawan, dan makhluk-makhluk mitologi. Mitologi Yunani pada awalnya disebarkan melalui tradisi lisan. Saat ini sebagian besar informasi mengenai mitologi Yunani diperoleh dari sastra Yunani.
        Sumber literatur Yunani tertua yakni wiracarita Iliad dan Odisseia berisi kisah yang berpusat pada peristiwa mengenai Perang Troya. Sementara, dua puisi karya Hesiodos Theogonia dan Erga kai Hemerai menceritakan mengenai penciptaan dunia, pergantian kekuasaan dewa, pergantian zaman manusia, asal mula kesengsaraan manusia, dan asal mula ritual kurban. Mitologi Yunani juga terdapat dalam Himne Homeros, potongan-potonganwiracarita dari Siklus Epik, karya seni tragedi dari abad kelima, tulisan-tulisan para sejarawan dan penyair dari zaman Yunani Kuno, serta naskah kuno dari Kekaisaran Romawi karya penulis-penulis seperti Plutarkhos dan Pausanias.
  Penemuan-penemuan arkeologi telah menunjukkan sumber-sumber penting mengenai rincian mitologi Yunani, di mana para dewa dan pahlawan banyak muncul dalam dekorasi pada banyak sekali artefak. Desain geometris pada tembikar dari abad kedelapan SM menggambarkan adegan-adegan dari siklus Troya selain daripada petualangan Herakles. Pada masa-masa yang saling berkelanjutan yaitu periode ArkaisKlasik, dan Hellenistik muncul berbagai sumber mitologi Yunani, seperti dari Homeros. Sumber-sumber itu menambah berbagai bukti yang sudah ada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar